Powered By Blogger

Sabtu, Desember 08, 2012

Lustrum 3 SMANSA


Matikan Rokokmu atau Rokok yang Akan Mematikanmu


Hello everybody ....

Hari ini adalah hari ketiga acara lustrum dismansa. Hari ketiga ini agak terasa mempercepat untuk tibanya hari sabtu tanggal 15 Desember ini, karena dihari itu semua kelas baik kelas X,XI,XII akan menerima rapot semester satu, dan khususnya buat kelas X seperti aku ini agak sedikit menegangkan karena bagaimanapun ini kali pertamanya kami semua kelas X menerima rapot yang sebenarnya dan bukan lagi rapot bayangan seperti kemaren pada waktu UTS.

Ada yang tau ngga, kenapa aku menamai judulnya kayak gitu?
Yaps pastinya habis diadakan sosialisasi mengenai rokok, yang menjelaskan berbagai macam hal yang mengenai rokok mulai dari zat-zat yang terkandung didalamnya, resikonya bila menggunakan, dan cara mengantisipasinya. Dan semuanya itu dikemas dalam acaranya yang bagus.

Pertamanya aku dan teman-teman lainnya mengira bahwa yang akan memberikan sosialisasi itu dari orang luar sekolah tapi setelah memasuki aula ternyata yang memberikan pengarahan nantinya adalah kakak-kakak kelas kita sendiri. Dan itu menurut aku kreatif yaaa karena mengapa kita harus meminta bantuan dari orang lain kalau kita sendiri bisa melakukannya. Pokoknya banyak yang bisa kita pelajari dari hal-hal yang menurut kita ngga penting lohh jadi kita ngga boleh nyepelein sesuatu.
Okeee seperti biasa aku mau nunjukin foto-foto acara tadi nih, kan juga garing kriuk kriuk bosen kalau ngga ada fotonya kan? Oke cekidot

 Dengan memakai seragam kebanggan kami, kak udin menjelaskan mengenai bahaya rokok bagi tubuh.

Dalam acara ini banyak dibantu oleh tangan-tangan kreatif dari siswa lainnya

Inilah kami …

Jangan pernah menganggap dirimu lemah karena sebenarnya kita mempunyai kekuatan yang lebih besar untuk mengalahkan kelemahan itu.

Cheers, see you ..
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar